Yamaha siapkan Scorpio 250 cc?

Yamaha siapkan Scorpio 250 cc?

Yamaha mengaku tengah menyiapkan motor sport untuk kelas 200-250cc, Namun pihak PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) belum menegaskan segmentasi produk sportnya mendatang, apakah meramaikan ceruk premium bike 250 cc tau tidak. Soal dua atau satu silinder, yamaha masih tetap bungkam.

"Pasar kelas 250cc memang cukup menarik, nanti akan kita siapkan model sport 250. Kita lihat saja nanti seperti apa," ujar Dyonisius Beti , Vice President YIMM di kantor pusat Yamaha di Jakarta, Kamis (28/2).

Yamaha tidak menyebutkan secara pasti, apakah nanti bentuknya murni motor sport berfairing atau versi naked bike seperti New V-Ixion. Dipastikan model sport Yamaha mendatang akan menggunakan mesin versi injeksi (YMJET-FI), sama seperti yang digunakan pada New V-Ixion.

Ini artinya model-model sport Yamaha mendatang bakal meninggalkan versi karburator dan beralih ke sistem pembakaran injeksi. Sementara santer beredar kabar kalau jagoan baru Yamaha di kelas 200-250cc mendatang adalah pengganti Yamaha Scorpio 225cc.

Jika benar, kemungkinan besar Scorpio terbaru bakal dipasangkan mesin 250 injeksi. Dengan demikian model lama otomatis akan didiscontinue, atau tidak lagi diproduksi.

(kpl/nzr/vin)

© PT Topindo Atlas Asia 2024