Oli Terbaik untuk Kawasaki Ninja 250 Serta Spesifikasi Lengkap
Oli Terbaik untuk Kawasaki Ninja 250 Serta Spesifikasi Lengkap
Peminat motor di Indonesia memang sangat tinggi mengingat rentang harga yang cukup terjangkau dan memiliki sistem pembayaran yang aman. Merek terkenal seperti Kawasaki di lini Ninja 250 cc pun dapat dibeli dengan mudah.
Kemudahan pembayaran juga seiringan dengan minat otomotif yang cukup tinggi di Indonesia.
Kawasaki Ninja 250 pun menarik minat banyak pencinta motor gede (moge) karena nama yang sudah melejit sejak perilisan seri 2-tak.
Memang Ninja sudah mengudara di Indonesia sejak tahun 2008 yang lalu.
Seri Kawasaki Ninja 250 FI 2020 pun memiliki beberapa peningkatan dari segi desain, mesin, keunggulan teknologi dan tidak lupa harganya.
Tertarik membelinya? Mungkin kamu harus menyimak spesifikasi dari motor Kawasaki Ninja 250 cc yang satu ini.
Langsung simak aja, sob!
Desain Motor Kawasaki Ninja 250
Garang, itulah satu kata yang menggambarkan motor satu ini. Kawasaki Ninja 250 FI mampu memuaskan hati pencinta motor karena desainnya yang sangat sesuai dengan ukuran motor-motor balap di MotoGP.
Kesan sport yang ditunjukkan oleh Kawasaki Ninja 250 FI terlihat di 2 bagian di depan head lamp yang meruncing dan berbentuk mata yang tajam. Pandangan mata tajam di head lamp juga ditopang dengan teknologi lampu LED.
Tidak lupa, desain bodi dari Kawasaki Ninja 250 memiliki bodi yang sangat kokoh dan lebih padat dibandingkan para pesaingnya.
Desain sporty ini juga ditopang setang yang pas, ergonomis dan juga memiliki mode single seat maupun extend seat.
Tail lamp atau bagian belakang memiliki teknologi lampu LED yang simpel namun berkesan. Motor ini juga memiliki berbagai spesifikasi pemuas para pencinta motor balap.
Untuk segi motor, Kawasaki Ninja 250 FI memiliki ban depan berukuran 110/70-17 M/C dan bagian belakang dengan ukuran 110/70-17 M/C.
Ukuran yang sangat menopang daya kecepatan serta volume badan Ninja yang besar.
Panel speedometer juga memiliki banyak keunggulan, lho! Ada indikator rotasi mesin, bahan bakar, gigi, lampu jarak jauh, sein, serta fuel injection.
Puas bukan? Eits, masih ada segi mesin yang tidak kalah garangnya dengan tampang sporty dari Kawasaki Ninja 250 FI satu ini, yuk simak!
Mesin Motor Kawasaki Ninja 250
Tentu tampang sporty yang menonjol akan diiringi dengan sektor dapur pacu atau mesin. Kawasaki Ninja 250 FI memiliki 2 buah mesin sejajar dengan kapasitas sebesar 249 cc, sudah termasuk 4 Langkah / Tak dan Water Cooler.
Mesin ini juga ditopang dengan jet darat yang memiliki daya maksimum hingga 32 Ps atau putaran 11.00 rpm. Torsinya pun mampu menyentuh angka 21.0 Nm di setiap jarak 10.000 rpm.
BACA JUGA: Fungsi Rem Cakram Sepeda Motor: Cara Merawat dan Kelebihannya
Kecepatan tinggi sudah menjadi makanan sehari-hari Kawasaki Ninja 250 FI. Untuk pembakaran sesuai dengan embel-embelnya, Fuel Injection yang memiliki efisiensi bahan bakar.
Transmisi 6 gigi juga menambah daya gedor di kecepatan awal maupun akhir.
Teknologi Slipper Clutch juga mampu meminimalisir terjadinya rem mendadak atau engine brake. Selain kecepatan, Kawasaki sebagai pabrikan juga menjaga keamanan para pengendaranya.
Masih kurang? Kawasaki Ninja 250 FI mampu menyentuh top speed tinggi di atas 90 km/jam dengan daya pacu kurang dari 1 menit.
Benar, tapi sebagai pengendara kecepatan sebagai pemuas juga harus menjaga kondisi keamanan pengendara sekitar.
Harga yang dipatok untuk motor pabrikan Kawasaki ini di rentang harga Rp 59 juta di OTR Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi.
Mungkin, salah satu kelemahan motor ini di harga yang terlalu tinggi untuk fitur mesin yang tidak jauh berbeda dengan seri sebelumnya.
Untuk memahami lebih jauh bagi kamu yang berminat dengan motor ganteng satu ini, bisa langsung melihat spesifikasi lengkapnya sebagai bahan pertimbangan.
Spesifikasi Motor Kawasaki Ninja 250
- - Mesin: 4 Langkah / Tak, Dual Engine, Water Cooler
- - Kapasitas Mesin: 249 cc / 250 cc
- - Daya Maksimum: 23,5 kW / 11.000 rpm
- - Torsi Maksimum: 21 Nm / 10.000 rpm
- - Sistem Starter: Elektrik dan Starter Injak
- - Sistem Bahan Bakar: Bensin / Fuel Injection Dual Throttle
- - Kapasitas Bahan Bakar: 17 Liter
- - Tipe Kopling: Slipper Clutch
- - Tipe Transmisi: 6 Gigi / Manual
- - Warna Motor Kawasaki Ninja 250: Blue Ninja, Green Ninja, Red Ninja
Oli Motor Kawasaki Ninja 250
Beralih ke sektor oli sebagai pelumas wajib dan penting di Kawasaki Ninja 250 FI milikmu tentu harus menyesuaikan dengan spesifikasi yang direkomendasikan oleh pihak pabrikan, yaitu Kawasaki.
Oli yang kamu gunakan harus memiliki spesifikasi tertentu seperti full sintetis serta 10W-40.
Selain dari pabrikan Kawasaki, kamu harus menggunakan oli bersertifikasi formula pabrikan Jepang dengan tanda JASO.
Kawasaki Ninja 250 FI memiliki penampungan oli mesin sebesar 1,6 liter. Tentu kamu butuh sekitar 2 botol untuk mengisi tenaga motor sporty satu ini, sob!
Pusing pilih oli? Gunakan TOP 1 EVOLUTION MC 10W-40 yang sudah full sintetis dan memiliki standar JASO.
Oli ini juga memiliki teknologi Ester Fortified yang mampu menempel erat komponen motor kamu, jadi lebih aman dan tidak mudah aus!
Ganti oli kamu sekarang dengan TOP 1 EVOLUTION MC di bengkel atau toko terdekat!
Ingin ganti sendiri? Beli langsung di toko resmi TOP 1 di Tokopedia di sini!
Nikmati beragam diskon menarik, promo gratis ongkos kirim dan produk garansi asli!